Klaten - Babinsa Koramil15/Polanharjo lakukan Update data pemudik bersama pernagkat desa Babinsa Koramil 15/Polanharjo lakuka...
Tugas pokok seorang
Babinsa adalah melaksanakan kegiatan kewilayahan guna mewujudkan ketahanan
wilayah serta kemanunggalan TNI Rakyat. Untuk mewujudkan itu, salah satu
upayanya dengan mendata kembali wilayah binaannya yang meliputi geografi, demografi
maupun kondisi sosial.
Babinsa Koramil
15/Polanharjo koptu M Ikhsan
melaksanakan kegiatan pengumpulan data teritorial ( data penduduk) di Kantor Desa
Nganjat kecamatan Polanharjo kabupaten Klaten,
Selasa (7/4/2019)
Di hadapkan dengan situasi
sekarang serta maraknya Virus Corona/Covid 19 Koptu M Iksan selalu mengingatkan
kepada perangkat desa agar selalu waspada dan update Pemudik dari luar kota ,
propinsi, terlebih dari luar negeri.
Babinsa Koramil 15/Polanharjo lakukan Update data pemudik bersama pernagkat desa
![]() |
Babinsa Koramil 15/Polanharjo lakukan Update data pemudik bersama pernagkat desa |
Di perpanjangnya masa tanggap darurat bencana COVID 19 membuat
para perantau nekat pulang ke Kampung halaman, Padahal kemungkinan akan
beresiko memperluas penyebaran Virus Covid 19. untuk antisi kejadian tersebut
mewajibkan bagi para pemudik yang datang luar untuk di lakukan karantina
mandiri selama14 hari, kita antisipasi sejak dini dan selalu saling
mengingatkan agar tetap menjaga situasi desa Nganjat agar tetap aman dari
penyebaran virus Corona,” kata Koptu Iksan
Tak kalah pentingnya,mereka
harus melapor pada ketua Rt/rw atau lurah begitu sampai Nganjat, Intruksi pendataan dan isolasi mandiri ini di
sampaikan guna menjaga kesehatan dan keamanan warga dan sebagai upaya memutus mata
rantai penyebaran Virus Corona.Pendim
Klaten
COMMENTS