Danramil Klaten Utara Bersama Muspika Hadiri Acara Bersih Desa Jonggrangan
Komandan Koramil (Danramil) 24/Klaten Utara
beserta Muspika Kecamatan Klaten Utara menghadri acara Bersih Desa di Desa Jonggrangan
Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten, Minggu (8/9).
Tradisi bersih Desa merupakan tradsi turun temurun dari
zaman leluhurnya yang di adakan setiap setahun sekali. Adapun kegiatan Bersih
Desa yang dilakukan oleh seluruh masyarakat dengan mengadakan selamatan
syukuran di tempat-tempat yang di anggap keramat oleh masyarakat setempat yang
konon menurut cerita dari nenek moyang tempat tersebut adalah tempat Pejuang
yang telah babat (buka) Desa Tersebut.
Danramil Klaten Utara Bersama Muspika Hadiri Acara Bersih Desa Jonggrangan
![]() |
Danramil Klaten Utara Bersama Muspika Hadiri Acara Bersih Desa Jonggrangan |
Dalam hal ini Desa Jonggrangan menggelar pawai budaya
kesenian di desa tersebut. Masyarakat sangat antusias dan penuh semangat
menggelar tradisi Bersih Desa tersebut, baik itu golongan tua atau muda semua
ikut melaksanakan tradisi bersih desa tersebut.
Acara Bersih Desa Jonggrangan tersebut menggelar pawai
kebudayaan dengan dimulai dari titik star di depan Balai Desa Jonggrangan
mengelilingi seputaran Desa Jonggrangan dan finish di Pelataran Sendang Simbarjoyo.
![]() |
Danramil Klaten Utara Bersama Muspika Hadiri Acara Bersih Desa Jonggrangan |
Kegiatan ini bertujuan untuk memanjatkan rasa syukur kepada Allah SWT atas semua rejeki yang telah diberikan serta keselamatan dan kemakmuran kepada seluruh warga masyarakat Desa Jonggrangan," ujar Danramil 24/Klaten Utara Kapten Inf Sukatman.Pendim Klaten
COMMENTS